Nangis-Nangis, Kakek Suhud Sakit Hati Dimarahi dan Diledek Baim Wong
Tangis kakek Suhud, sosok yang viral di YouTube Baim Wong tumpah. Hal iu terjadi saat pria penjual Juz Ama ini menceritakan kejadian saat bertemu dan merasa dimarahi sang aktor.
Peristiwa ini bermula saat kakek Suhud hendak menawarkan barang dagangan ke Baim Wong. Ia mengakui, mengikuti suami Paula Verhoeven sepanjang perjalanan dari rumah sakit kawasan Menteng, Jakarta Selatan hingga ke rumah.
Baca Juga
- Tubuhnya Tinggal Tulang Dan Kulit, Kakak Beradik Yang Ditinggal C3rai Kedua Orang Tuanya Dianiaya Sepupu
- Lelah Digugat Anak Karena Harta Warisan, Ibu Ini Tuntut Kembalikan ASI, Netizen: Ibu Yang Sangat Cerdas
- Innalillahi Wa Innai Rojiun, Seorang Ulama Besar Yang Jarang Dipost Ke Publik. Semoga Amal Ibadahnya Diterima Di Sisi Allah.
Nggak usah marah-marah, (saat menolak) bilang saja 'saya lagi sibuk pak'. Saya maklum mungkin dia habis menjaga istrinya yang mau melahirkan," kata Kakek Suhud di kanal YouTube Langit Entertainment, Selasa (12/10/2021).
"Sakit hati juga, tapi namanya orang kecil saya diam saja di motor. Nunduk, merenungi diri sendiri saya harus pulang," imbuhnya.
Tak hanya merasa dimarahi, aksi Baim Wong membagikan uang kepada pengojek online juga membuatnya sedih. Apa perlu sang aktor melakukan hal tersebut dihadapan seorang kakek yang membutuhkan bantuan.
"Dia meledek saya, panggil ojol terus dikasih duit nggak tau tuh berapa. Akhirnya saya kalau begini caranya, balik saja lah," terang kakek Suhud.
Pria penjual Juz Ama itu sebenarnya heran. Sikap baik Baim Wong yang dilihatnya di YouTube jauh berbeda dari kenyataan.
"Saya trauma, kok nggak biasanya. Karena saya lihat di hp anak-anak citra pak Baim bagus. Tapi kok begini sama saya, ada apa?" tutur pria 70 tahun ini.
Kakek Suhud akhirnya pulang ke rumah. Ia tak menyangka kisahnya yang ditegur Baim Wong viral dan banyak yang memberikan pertolongan.
Kakek Suhud pun berterima kasih atas bantuan orang-orang. Namun ia ingin menghentikan polemik ini.
"Masih ada yang peduli sama saya. (Ditawarkan) dari pak ini minta ke ranah hukum, tapi saya bilang nggak usah," ujar kakek Suhud sambil terisak.
Sumber Artikel:
Belum ada Komentar untuk "Nangis-Nangis, Kakek Suhud Sakit Hati Dimarahi dan Diledek Baim Wong"
Posting Komentar