Terenyuh, Ibu Meninggal Dunia di Kereta Api, Setelah Bertemu Anak di Perantauan

 



 Seorang ibu meninggal dunia dalam perjalanannya di kereta api. Ia diketahui mau pulang ke rumah setelah menemuinya anaknya yang berada di perantauan.
Peristiwa ini menjadi viral setelah dibagikan oleh akun TikTok @gustipawangpangayoman. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan
"Innalillahi. #fyp #kabima," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Beritahits.id, Kamis (9/12/2021).
Kejadian tersebut direkam oleh seorang penumpang kereta api. Penumpang itu menunjukkan kerumunan di salah satu gerbong kereta.
Sejumlah petugas kereta api ternyata sedang membaringkan jenazah salah satu penumpang. Penumpang yang meninggal itu merupakan seorang ibu.
Para petugas kereta tampak menutup jenazah ibu itu di lantai kereta. Hal ini dilakukan karena tidak ada tempat tidur di dalam kereta tersebut.
Ibu itu ternyata merupakan penumpang dari Jakarta yang mau pulang ke Nganjuk, Jawa Timur. Hal ini terungkap dari beberapa komentar dalam video itu.
Seorang perempuan mengakui mengenal ibu itu. Ia mengatakan jenazah yang meninggal itu adalah ibu mertua dari temannya. Menurut keterangannya, sang ibu meniggal dalam tidurnya.
"Ini ibu mertuanya temanku. Mau pulang ke Nganjuk dari rumah anaknya di Jakarta. Sehat banget, meninggal tidur di kereta api," jelas perempuan ini.
Sementara itu, cucu dari ibu yang meninggal itu juga mengomentari postingan itu. Ia meminta terima kasih atas doa warganet untuk neneknya yang tutup usia di kereta.
"Saya cucu beliau sekaligus perwakilan keluarga, mengucapkan terima kasih banyak atas doa dan perhatian saudara-saudara sekalian. Sekali lagi, terima kasih," ungkap sang cucu.
Diketahui, ibu itu habis mengunjungi anaknya yang tinggal di perantauan. Ia kemudian menghembuskan napas yang terakhir saat perjalanan pulang ke kampung halaman.
Kejadian itu mendapatkan perhatian luas warganet. Mereka membanjiri kolom komentar dengan beragam dukungan dan doa bagi almarhum beserta keluarganya.
"Biasanya orang sepuh itu kalau wafat dia pasti minta pulang ke rumah asalnya, di mana beliau lahir dan dibesarkan, di situ juga beliau ingin dimakamkan," komentar warganet.
"Ini penumpang kereta api Bima aku kemarin yang meninggal di kereta. Semoga husnul khotimah buat ibunya," doa warganet.
"Umur benar-benar gak bisa ketebak, kalau memang sudah waktunya berpulang dengan cara gimanapun pasti dijemput. Turut berduka cita untuk almarhum," doa lainnya.
"Innalilahi, ibunya kereta sama mama aku. Pas banget mamaku di belakangnya. Kata mamaku itu, ibunya tidurnya kayak orang sesak napas. Katanya mamahku masih ada videonya," beber warganet.
"Ya Allah jadi takut, ibu aku kalau main ke Jakarta pulangnya sendirian naik kereta," cerita warganet.







Sumber Artikel:

Belum ada Komentar untuk "Terenyuh, Ibu Meninggal Dunia di Kereta Api, Setelah Bertemu Anak di Perantauan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel